Pendaftaran Paket B dan Paket C Tahun 2020

 on 5 Juni 2020  

SKB Bjm.  Satuan Pendidikan Nonformal (SPNF) Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Banjarmasin pada tahun 2020 menerima pendaftaran peserta didik (warga belajar) baru untuk program Paket B Kelas 7 dan Paket C Kelas 10.

Berkas kelengkapan yang harus disiapkan untuk pendaftaran adalah:
  1. Ijazah atau Surat Keterangan Lulus.
  2. SKHU atau SKHU Sementara dari Sekolah.
  3. Fotokopi Kartu Keluarga
  4. Fotokopi Akte Lahir 
  5. Tidak ada pembayaran apapun (gratis) 
  6. Memakai seragam putih hitam (saat belajar di kelas) 
  7. Mengkikuti pembelajaran di kelas 3 hari dalam seminggu, jam 09.00 sd. 12.30 Wita (saat kondisi normal)

Sehubungan dengan masih merebaknya  wabah Covid 19, maka kami memutuskan untuk melakukan penerimaan peserta didik secara online dengan pengisian blangko lewat online.  Calon peserta didik juga harus menyiapkan fasilitas online (WA) agar pembelajaran bisa diterima lewat online selama konsisi wabah belum aman untuk berkumpul belajar di kelas.

Sebagai persyaratan awal harus mengirmkan foto/scan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus lewat online (lewat WA), sedangkan persyaratan lainnya akan diminta belakangan setelah kondisi sudah normal dan bisa belajar di kelas.

Pendaftaran kami buka mulai tanggal 29 Juni 2020 sampai batas kuota tercukupi, silakan klik link di bawah ini

Blanko Pendaftaran Paket B Kelas 7 (ditutup)

Blanko Pendaftara Paket C Kelas 10 (ditutup)


Pendaftaran Paket B dan Paket C Tahun 2020 4.5 5 hfa 5 Juni 2020 SKB Bjm .  Satuan Pendidikan Nonformal (SPNF) Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Banjarmasin pada tahun 2020 menerima pendaftaran peserta ...


1 komentar:

Mohon beri komentar dengan bahasa yang santun, terima kasih

Copyright © SKB Kota Banjarmasin. Didukung oleh taRing All Rights Reserved.